Bogor  

Mayat Tanpa Identitas Gegerkan Warga, Polsek Parung Lakukan Gelar Olah TKP

Bogor, Penemuan mayat tanpa identitas di sebuah kontrakan di wilayah desa waru kecamatan Parung Bogor gegerkan warga. Penemuan mayat yang terjadi Rabu Pagi (14/09) tersebut pertama kali di ketahui oleh warga.

Penemuan mayat yang langsung di laporkan ke pihak ke polisian tersebut pun langsung secara cepat di respon oleh polsek Parung yang langsung menggelar olah tempat kejadian perkara

Kapolsek Parung Kompol Sularso menjelaskan bahwa dari gelar olah TKP yang kita lakukan tidak menemukan adanya tanda-tanda kekerasan pada tubuh korban, dugaan sementara mayat berjenis kelamin wanita tersebut meninggal akibat sakit.

Namun untuk memastikan penyebab kematian korban kami pun langsung membawanya ke rumah sakit Polri Kramat jati untuk di lakukan pemeriksaan lebih lanjut. selain itu dari pemeriksaan yang kita lakukan pun tidak di temukan adanya identitas korban. Ungkap Kapolsek Parung Kompol Sularso.(MT)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *